Sabtu, 17 Januari 2009

Introduction



typogravista-tap.blogspot.com adalah situs webyang dibuat selain untuk membuat tugas perancangan web, juga sebagai media komunikasi, interaksi, dan aktualisasi content situs web ini menggunakan bahasa indonesia yang baik dan agak mendingan, karena bercampur dengan bahasa inggris dan bahasa melayu. tutur bahasa situs web ini sedikit keras, itu disebabkan karena pengaruh psikologis dari internal dan eksternal saya. dan untuk menyampaikan kebaikan perlu sedikit keras. jika anda ingin membaca lebih jauh maka saya tidak punya hak untuk menolak anda, tetapi jika anda tidak suka, maka anda berhak sepenuhnya untuk meninggalkan halaman situs web ini. terima kasih untuk pihak-pihak yang telah mendukung saya dalam proses belajar dalam arti luas, baik itu dari segi finansial, dukungan moral, semangat dan dukungan yang bersifat positif dan negatif lainnya.

About Me


Nama Teguh Arif Prasetiyo. Lahir dan menghabiskan sebagian anugerah usia di Rengat, sebuah kota kecil di provinsi Riau yang berjarak lebih kurang 250Km dari ibukota Pekanbaru. Menurut kedua orang tua dan seorang saudara perempuan ku, aku lahir pada 25 Februari 1987, walaupun aku tak tahu pasti tentang hal tersebut, tetapi aku sangat yakin sekali bahwa mereka tak akan tega membohongi aku hanya karena masalah tanggal lahir.
Setelah menamatkan pendidikan sekolah menengah atas, aku masuk kedalam insitusi pendidikan tinggi di Padang Panjang Sumatera Barat, Sekolah Tinggi Seni Indonesia jurusan Karamitan selama satu semester, dan kemudian pindah ke Jakarta untuk megulang di Universitas Persada Indonesia YAI jurusan Desain Komunikasi Visual.
Yang aku tahu yang membuat ku untuk tetap semangat dalam belajar dan meninggalkan kota kecil kelahiranku adalah karena aku tak mau menjadi NASI DALAM MAGIC JAR. Nasi di dalam magic jar itu kalau ga habis dimakan ya menjadi basi. Kalau menjadi nasi yang habis dimakan memang menjadi sesuatu yang berguna bagi orang lain, tetapi setelah itu.....
Eng..
Ing..
Eng..
MENJADI TAIK.
Dan menjadi nasi basi juga bukan pilihan yang menguntungkan. Menjadi sisa yang tak berguna, paling tidak dibuang ke tempat sampah, kemudian dimakan oleh ayam, dan MENJADI TAIK.
Kedua nya adalah pilihan yang sangat buruk. Aku hanya ingin menjadi orang yang berguna untuk orang lain tanpa harus menghancurkan dan menghinakan diriku.

Apakah Hidup Lo Menantang ??

Gue ga tahu apa yang terjadi pada kalian semua apabila dimasa kecil kalian takut untuk jatuh pada saat belajar berjalan. Mungkin gue menemui kalian sedang melepak, nyandar ke dinding, ngesot, atau berada di atas kursi roda.
Mungkin kalian berada dalam keadaan menjomblo seumur hidup apabila kalian tidak memberanikan diri untuk berinteraksi dengan lawan jenis anda dan menunjukkan bahwa diri anda adalah sesosok manusia yang mampu untuk menghadapi dunia dengan anugerah nilai-nilai keimanan, keberanian, pikiran yang cemerlang, memiliki posisi tawar yang kuat hingga mempunyai kekuatan untuk memilih.
Pergilah keluar "rumah" dan nikmati sebuah ketidaknyamanan dan tantangan-tantangan sebagai solusi untuk membunuh kehidupan kalian yang sangat membosankan. Karena bagi gue orang-orang yang membosankan itu adalah orang-orang yang merasa comfort di zona aman.
Mari teriakkan.."BRING IT ON"

Karya Typogravista




























Sejauh ini karya-karya typogravista berupa :

print ad photography
instalasi interior
invitation card

stationery kit

sertifikat

screen printing ( i love it, more experiment )

Yang Bikin Blog Typogravista


Karena tuntutan tugas perancangan web, dengan sedikit tergesa gesa saya, panggil saya Teguh dari nama lengkap Teguh Arif Prasetiyo ( TAP ) . Jadi "T" untuk Teguh.
Tak banyak yang bisa perbuat jika dalam keadaan tergesa-gesa. Pengembangan web dengan dengan menggunakan layanan blogger terasa sangat terbatas. Mungkin terbatas karena keterbatasan saya. Dan satunya-satunya jalan keluar dari keterbatasan adalah dengan memanfaatkan anugerah waktu untuk belajar, mencoba, gagal, mencoba lagi, gagal lagi, mencoba-coba lagi, dan jangan berharap untuk berhasil dalam sekejap.

My Graphic Design Playground





Typogravista adalah sebuah studio desain grafis yang dibuat untuk bersenang-senang di dunia desain grafis. Ada banyak tantangan dan hal-hal baru yang kita dapatkan dalam sebuah proses perancangan komunikasi visual atau lazim dikenal dengan desain grafis.
Secara umum project-project yang dikembangkan oleh typogravista belum sampai pada tahap branding, tetapi pada coorporate identity untuk sebuah diferensiasi personal atau badan usaha.